Caraguna
  • Home
  • Investasi
  • Teknologi
  • Jaringan
  • Berita
  • Blogging
  • Property
No Result
View All Result
Caraguna
  • Home
  • Investasi
  • Teknologi
  • Jaringan
  • Berita
  • Blogging
  • Property
No Result
View All Result
Caraguna
No Result
View All Result
Rekomendasi Channel Youtube Flutter

Top 10 Rekomendasi Channel Youtube Belajar Flutter, Paling Mudah Dipahami!

Roziq by Roziq
October 5, 2022
in Android, Framework, Mobile, Teknologi
0
Share on FacebookShare on Twitter

Top 10 Channel Youtube Belajar Flutter – flutter merupakan framework pengembangan aplikasi mobile yang dapat dibangun di berbagai platform hanya dari satu basis kode saja. Framework yang sangat populer di kalangan para pengembang aplikasi mobile saat ini.

Apabila kamu masih baru belajar menggunakan framework satu ini, kamu tidak perlu khawatir. Karena, pada artikel kali ini kita akan membahas tentang top 10 rekomendasi channel youtube di Indonesia yang dapat dijadikan referensi untuk mendalami framework Flutter.

You might also like

Breakdown Task

Cara Menentukan Harga Proyek Software Development dengan Mudah dan Akurat

March 1, 2025
Functional Specification Document

Functional Specification Document (FSD): Pengertian, Contoh, dan Template!

March 1, 2025

Top 10 Channel Youtube Belajar Flutter

Mengembangkan aplikasi mobile memang tidak mudah, termasuk mempersiapkan requirement software dan hardware yang memiliki spesifikasi relatif tinggi. Flutter merupakan solusi untuk mempermudah proses pengembangan dan menghemat biaya produksi. Karena, cukup satu source code saja, kamu sudah bisa menjalankan di berbagai platform.

Agar mampu menguasai framework Flutter, mungkin belajar dari nol saja tidak cukup. Kita memerlukan mentor yang memadai untuk mempercepat proses belajar menjadi lebih terarah. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi channel youtube pilihan Caraguna yang membahas tentang Flutter secara lengkap dan mudah dipahami untuk pemula.

1. Flutter Official

Flutter

Setiap minggunya, Flutter selalu menyuguhkan sebuah video baru yang membahas seputar widget. Seperti yang terlihat di spotlight channel official Flutter diatas yang mengulik tentang widget Actions pada seri Widget of The Week.

Pada channel ini, terdapat banyak penjelasan yang mudah dipahami tentang dasar dan penggunaan class maupun widget di Flutter. Bahkan, kebanyakan materi yang disampaikan berasal dari tim Flutter di Google secara langsung.

Komunitas Flutter selalu aktif dalam membantu para developer pemula untuk mempelajari dan menguasai framework besutan Google ini. Channel Flutter dapat menjadi bahan referensi utama kamu untuk selalu update terkait perkembangan framework Flutter.

Saat ini, channel Flutter sudah mencapai lebih dari 424 ribu subscriber. Hal ini menandakan bahwa, banyak peminat flutter yang mengikuti dan mempelajari konsep-konsep dasar melalui channel ini.

2. Flutter Mapp

Flutter Map

Flutter Mapp merupakan channel youtube yang membahas tentang framework Flutter dan sudah menerbitkan lebih dari 270 video, serta memiliki lebih dari 128 ribu subscriber.

Materi yang dibawakan oleh Flutter Mapp sangat singkat namun jelas. Kebanyakan video pada channel ini memiliki durasi yang singkat kurang dari 5 menit. Cara penyampaian dalam video yang disajikan sangat ringan dan menarik.

Flutter Mapp juga membantu kamu menggunakan Flutter lebih efektif. Karena, tidak jarang Flutter Mapp membahas juga mengenai perbandingan bagaimana bentuk kode yang noob (pemula) dan profesional.

3. Johannes Milke

Johannes Milke

Johannes Milke adalah seorang yang memiliki channel youtube dan membahas tentang framework Flutter. Memiliki subscriber lebih dari 75 ribu, membuat kamu wajib mengikuti dan mempelajari Flutter melalui channel ini.

Kamu akan mendapatkan update terbaru mengenai tren apa saja yang ada di lingkup pengembangan aplikasi mobile dengan framework Flutter.

Selain itu, materi yang dijelaskan akan memberikan kamu insight baru tentang widget dan package yang mungkin tidak kamu ketahui, namun sangat bermanfaat dalam proses pengembangan.

4. The Flutter Way

The Flutter Way

The Flutter Way akan membantu kamu membangun aplikasi menggunakan framework Flutter dengan clean architecture. Pada channel ini, kebanyakan video dibuat dalam durasi yang dipercepat atau speed code.

Selain itu, The Flutter Way sangat cocok bagi kamu yang ingin mengembangkan desain UI aplikasi menjadi lebih interaktif dan menarik. Karena, tidak sedikit pembahasan di channel ini mengenai UI dari berbagai bidang industri. Seperti, toko online, chat app, food delivery, dan masih banyak lagi.

Channel ini sangat direkomendasikan karena selalu update video baru setiap minggunya, jadi kamu akan selalu mendapatkan amunisi untuk belajar Flutter lebih jauh lagi.

5. DBestTech

DBestech

DBestech merupakan salah satu channel youtube populer yang membahas dunia programming termasuk Flutter dan memiliki lebih dari 54 ribu subscriber.

Channel ini tidak hanya membahas tentang UI Flutternya saja, namun dari segi business logic juga kerap disampaikan dalam materi videonya. Seperti, perbandingan mengenai state management bloc dan getx.

Selain itu, terdapat lebih dari 15 playlist yang membahas seputar Flutter, tunggu apa lagi? bagi kamu yang ingin memulai framework cross platform satu ini dapat mengunjungi channel DBestech untuk bereksplorasi tentang Flutter.

6. Erico Darmawan

Erico Darmawan

Mungkin beberapa dari kamu bertanya-tanya, apakah channel youtube yang membahas Flutter hanya ada di luar negeri saja? tentu saja tidak. Erico Darmawan Handoyo, atau kerap disapa Pak Erico merupakan seorang dosen yang membagikan ilmunya mengenai framework Flutter melalui channel youtube.

Beliau telah mempublikasikan materi pembelajaran Flutter lebih dari 200 video. Dengan cara penyampaiannya yang sederhana membuat kamu yang pemula sekalipun akan mudah memahami konsep dasar Flutter.

Selain itu, Erico Darmawan juga aktif dalam komunitas pengembangan aplikasi mobile di Indonesia. Karena, beliau sering membantu memberikan jawaban dan masukan kepada para programmer pemula yang bertanya pada forum komunitas Flutter.

7. Idr Corner

idr corner

Channel lain di Indonesia yang membahas Flutter adalah idr corner. Berbagai tutorial yang disampaikan mulai dari instalasi Flutter hingga pembahasan mengenai berbagai widget.

idr corner tidak hanya membahas Flutter saja, namun juga membahas mengenai sisi backend dari aplikasi yaitu Laravel. Total terdapat lebih dari 220 video dalam channel ini. Jadi, tidak hanya sebagai mobile programmer saja, bahkan kamu bisa belajar menjadi seorang Full Stack melalui channel idr corner.

8. Programmer Zaman Now

Programmer Zaman Now

Programmer Zaman Now merupakan channel yang menjadi panutan banyak developer di Indonesia. Ibarat seperti toko kelontong, channel ini membahas berbagai jenis bahasa pemrograman, seperti java, golang, javascript, dart dan masih banyak lagi.

Kamu juga dapat menemukan tutorial mengenai dasar-dasar pemgrograman Dart di Flutter. Channel yang biasa disebut PZN ini memiliki lebih dari 157k subscriber dan ribuan anggota member aktif.

Bagi kamu yang ingin belajar lebih lanjut pada channel PZN, kamu dapat mengunjungi situs course yang disediakan di kelas.programmerzamannow.com atau melalui situs Udemy.

9. Kuldii Project

Kuldii Project

Sebuah Karya Duniawi, begitulah kiranya tagline channel Kuldii Project yang dapat kita kunjungi untuk belajar framework Flutter. Tidak tanggung-tanggung, lebih dari 400 video yang telah di publish yang berisi materi pembelajaran Flutter.

Kamu dapat belajar bahkan dari titik nol sekalipun, karena materi yang disampaikan mulai dari pengenalan dart hingga proses bagaimana membuat aplikasi nyata yang dapat digunakan oleh perusahaan.

Video yang dibuat selalu update mengikuti perkembangan terbaru Flutter. Bahkan setiap tahunnya, Kuldii Project selalu membuat versi tutorial yang berbeda.

10. Dosen Ngoding

Dosen Ngoding

Dosen Ngoding adalah channel youtube yang berisi kumpulan video pembahasan Flutter dan beberapa bahasa pemrograman lain di Indonesia yang dapat kamu jadikan referensi untuk belajar framework Flutter.

Seperti yang dapat kamu lihat di banner channel yutube ini, pengelola dari channel adalah seorang dosen yang aktif mengajar dan selalu upload video setiap minggunya di hari Jum’at.

Tags: channelyoutubeframeworkframeworkflutterrekomendasi
Roziq

Roziq

Write for share about latest technology.

Related Stories

Breakdown Task

Cara Menentukan Harga Proyek Software Development dengan Mudah dan Akurat

by Roziq
March 1, 2025
0

Menentukan harga proyek dalam dunia software development bisa menjadi tantangan besar, baik bagi freelancer maupun perusahaan pengembang. Estimasi yang kurang...

Functional Specification Document

Functional Specification Document (FSD): Pengertian, Contoh, dan Template!

by Roziq
March 1, 2025
0

Dalam dunia pengembangan software, salah satu tantangan terbesar adalah memastikan bahwa semua tim yang terlibat memiliki pemahaman yang sama tentang...

Produk digital

10 Produk Digital yang Laris Dijual di Tahun 2024

by Roziq
July 12, 2024
0

Pada era digital seperti sekarang, menjual produk digital menjadi salah satu cara terbaik untuk mendapatkan penghasilan. Produk digital memiliki berbagai...

Perbedaan wireframe, mockup, dan prototype

Perbedaan Utama Wireframe, Mockup, dan Prototype

by Roziq
June 30, 2024
0

Dalam dunia desain UX/UI, tiga istilah sering kali muncul: wireframe, mockup, dan prototype. Meskipun ketiganya memiliki peran penting dalam proses...

Next Post
pemodelan terstuktur

Pemodelan Terstruktur Sistem Informasi (Structured Systems Analysis and Design)

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Caraguna

Caraguna adalah sebuah situs yang menyediakan berbagai informasi seputar dunia teknologi informasi. Seperti penggunaan dari sebuah library, tools, hardware, software, dan lain-lain.

  • Teknologi
  • SEO
  • Sitemap
  • Resep Masakan
  • Contact Us

© 2025 Caraguna - Informasi Seputar Teknologi Informasi.

No Result
View All Result
  • Home
  • Teknologi
  • Komputer
  • Framework
  • Jaringan
  • Blogging
  • Investasi

© 2025 Caraguna - Informasi Seputar Teknologi Informasi.