Cara Mengatasi Kecanduan Gadget – Memiliki sebuah gadget memang menjadi dambaan setiap orang. Teknologi yang sangat canggih ini memiliki peran penting yang bahkan sudah menjadi kebutuhan utama dalam kehidupan sehari-hari. Gadget adalah suatu alat komunikasi yang memiliki banyak fungsi, dimana fungsi tersebut sangat praktis dengan teknologi yang canggih. Teknologi yang dimaksud adalah berupa alat elektronik seperti handphone/smartphone, tablet, dan lain sebagainya.
Dengan gadget, semua orang dapat mengerjakan sesuatu dengan mudah. Namun ada beberapa efek negatif dari penggunaan gadget yang sering terjadi di kalangan anak muda jaman sekarang, atau lebih dikenal dengan kecanduan gadget/smartphone.
Kecanduan gadget adalah penggunaan gadget yang berlebihan secara terus menerus. Seseorang dapat dikatakan kecanduan apabila aktivitasnya dengan gawai membuat ia meninggalkan waktu untuk kegiatan yang lebih penting seperti bekerja, mengurus keluarga, dan kehidupan pribadi lainnya.
Kecanduan gadget memang sudah menimpa hampir semua orang. Benar bukan? anda pasti sering melihat seseorang yang memegang gadget dalam berbagai kesempatan di setiap harinya, entah saat bangun tidur, jalan kaki, kencan, dan lain sebagainya. Seseorang yang kecanduan gadget disebut dengan Nomophobia, yaitu kekhawatiran terhadap aktivitas di kehidupan sehari-harinya tanpa melibatkan smartphone/handphone.
Akibat Kecanduan Gadget yang Perlu anda Ketahui
Menurut Alodokter, Gadget memiliki efek samping yang sangat berbahaya bagi kesehatan anda. Apalagi pada anak-anak yang masih usia muda. Dampak negatif dari smartphone ini salah satunya timbul kecanduan yang berpengaruh pada fungsi organ tubuh serta psikologis manusia. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Menurunkan Fungsi Organ
Organ tubuh merupakan kumpulan dari beberapa jaringan yang melakukan fungsi tertentu didalam tubuh. Kecanduan gadget sangat berpengaruh buruk terhadap proses fungsional tubuh kita. Dimana dampak tersebut dapat diketahui secara langsung jika :
- Mata terasa lelah, kualitas mata memudar dan terjadi ketegangan pada mata. Selain itu mata bisa terasa gatal dan cepat panas.
- Leher sakit (kaku), karena terlalu lama menatap layar smartphone.
- Kurangnya daya konsentrasi, Hal ini yang sering terjadi karena pusat perhatian beralih pada gadget yang dipegang.
2. Dampak Psikologis
Kecanduan dari gadget juga berpengaruh terhadap psikologis tubuh kita. Psikologis itu sendiri adalah suatu hal yang berhubungan dengan perilaku dan fungsi mental manusia. Dampak psikologis dari kecanduan gadget ini antara lain :
- Terjadi gangguan tidur, Hal ini dapat terjadi karena anda sering menunda-nunda waktu tidur untuk menggunakan ponsel.
- Kualitas tidur menurun, disebabkan oleh paparan cahaya terang dari ponsel.
3. Dampak kecanduan gadget secara umum
Secara umum, penggunaan gadget secara berlebihan dapat memiliki pengaruh negatif seperti :
- Gangguan penglihatan, karena sinar cahaya dari smartphone itu sendiri.
- Gangguan pendengaran, penggunaan headset, earphone yang berlebihan dengan suara yang keras.
- Mengakibatkan sakit kepala, efek radiasi yang dikeluarkan oleh smartphone.
- Kelainan postur tubuh, posisi tubuh yang salah saat menggunakan gadget terlalu lama.
- Jari terasa kaku, penggunaan berlebihan membuat jari anda kaku.
Cara Ampuh Mengatasi Kecanduan Gadget
Jika anda merasa kecanduan gadget, anda perlu menghentikannya karena dapat membahayakan kesehatan anda. Efek negatif dari smartphone sangat riskan terhadap kehidupan jangka panjang anda karena berpengaruh terhadap mental dan perilaku anda nanti. Berikut ini adalah beberapa tips atau cara untuk mengatasi kecanduan gadget, antara lain :
- Atur waktu penggunaan gadget,
Anda perlu mengatur penggunaan gadget dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya hanya menggunakan gadget setelah jam istirahat (bagi yang kerja), gadget untuk alat komunikasi saja (stop gaming), dan lain sebagainya. - Mematikan semua notifikasi aplikasi,
pasti anda sering merespon dengan cepat suara notifikasi dari smartphone khususnya sosmed, seperti whatsapp, facebook, dll. Dengan mematikan notifikasi dari aplikasi tersebut, maka penggunaan dari smartphone anda lama-kelamaan akan berkurang. - Gunakan internet untuk kebutuhan,
jika anda sering menggunakan internet untuk bermain-main seperti bermain game, chat mantan, dan lain sebagainya, anda perlu menguranginya. Gunakan internet untuk kebutuhan yang dirasa penting dalam kehidupan anda, misalnya bekerja, eksplor ilmu pengetahuan. - Uninstall aplikasi penyebab candu,
Aplikasi yang dimaksud adalah aplikasi yang tidak menyebabkan rasa cepat bosan jika digunakan dalam waktu yang lama. Contohnya adalah game. - Ingat kembali dampak kecanduan gadget,
jika anda memahami dampak dari kecanduan dari gadget, anda seharusnya juga tahu bahayanya untuk tubuh dan psikologis anda. - Perbanyak sosialisasi dengan teman,
hal ini dapat anda lakukan agar melupakan aktivitas bermain gadget anda, sehingga kecanduan gadget semakin lama akan semakin hilang. - Ganti gadget dengan buku,
buku menjadi salah satu alternatif untuk menghindari kecanduan dari gadget. Jika anda suka membaca buku, mulailah perbanyak membaca buku dibanding bermain gadget. Selain itu, dengan membaca buku pastinya memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita, salah satunya yaitu dapat meningkatkan daya ingat otak kita. - Konsultasi dengan pakar psikologis,
Jika kecanduan yang anda miliki sangat tinggi, dan berpengaruh buruk terhadap mental anda, maka segera lakukan konsultasi kepada dokter ahli psikologi.
Itulah cara mengatasi kecanduan gadget dalam kehidupan sehari-hari anda. Hal utama yang perlu anda garis bawahi yaitu atur penggunaan gadget di setiap kesempatan dalam hidup anda. Karena bahaya yang ditimbulkan bukanlah hal yang dianggap sepele. Semoga ulasan diatas dapat membantu dan bermanfaat bagi anda. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan komen pada kolom komentar dibawah.
Terimakasih.